Pendaftaran Beasiswa Bontang 2024 Dibuka, Cek Link dan Syarat Pendaftaran

BEASISWA KAMPUS | Program Beasiswa bagi mahasiswa Kota Bontang tahun 2024 dibuka hari ini. Pemkot Bontang membuka dua kategori beasiswa yaitu stimulan dan tuntas.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Jayadi Pulung mengatakan launching pendaftaran dibuka pada Rabu (23/10/2024). Laman untuk pendaftaran beasiswa Bontang 2024 dapat anda akses dengan klik di sini.

Jayadi menjelaskan, Beasiswa Stimulan hanya diberikan satu kali dalam setahun. Jumlah nominalnya pun berbeda. Diantaranya Stimulan D3, S1 atau profesi, stimulan S2, dan Stimulan S3. Nominalnya bervariasi mulai Rp5 juta sampai dengan Rp13 juta.

Sedangkan Beasiswa Tuntas juga terdapat 4 sub penerima. Diantaranya Diploma 3, Strata 1, program magister dan Doktor. Nilainya minimal Rp10 juta per tahun sampai dengan Rp 30 juta.

Untuk sasaran beasiswa yang dibutuhkan ada beberapa. Pertama, bagi mahasiswa Bontang yang berkuliah di kampus swasta atau negeri.

Kedua, mahasiswa yang menyusun tugas akhir. Baik itu, skripsi, tesis dan desertasi. Ketiga Mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan profesi. Keempat mahasiswa yang sedang mengikuti pendidikan spesialis.

Sedangkan untuk jenis beasiswa stimulan/ tuntas ada 5. Pertama beasiswa stimulan/ tuntas prestasi baik akademik atau non akademik.

Kedua, beasiswa stimulan / tuntas khusus. Baik untuk masyarakat miskin, penyandang disabilitas, dan penghafal al-quran hafidz atau hafidzah. Ketiga, beasiswa stimulan tigas akhir. Keempat, beasiswa stimulan/tuntas profesi. Kelima beasiswa stimulan / tuntas spesialis.

Terdapat jalur khusus beassiwa tuntas kerja sama. Bagi mereka masyarakat Bontang yang berkuliah dengan menjalin MoU kerja sama dengan Pemkot Bontang.

Berkas yang diperlukan :

  • surat permohonan (format tersedia)
  • ⁠pas foto 4*6 menggunanakan almamater
  • ⁠Foto KTP
  • Foto KK
  • ⁠Foto KTM
  • ⁠surat aktif kuliah( format tersedia)
  • ⁠transkip nilai
  • ⁠surat pernyataan sedang tidak menerima beasiswa ( format tersedia
  • minimal pendaftar dari kampus terakreditasi C atau program studi C yang dibuktikan dengna bukti registrasi BAN-PT Kemendikbudristek.
  • surat keterangan bebas narkoba oleh instansi yang berwenang

Syarat Khusus Pendaftaran

a. Prestasi Akademik, mengunggah (upload) transkrip nilai IPK dengan ketentuan:

1) Jenjang Diploma III, Diploma IV dan Strata 1 mengunggah (upload) transkrip nilai akademik dengan IPK 3,00 (tiga koma noi nol); dan

2) jenjang Strata 2 dan Strata 3, mengunggah (upload) transkrip nilai akademik dengan IPK 3,25.

b. Prestasi Non Akademik

1) mengunggah (upload) transkrip nilai IPK minimal 2,75
2) mengunggah sertifikat kejuaraan bidang Pendidikan, Keagamaan, Sains & Teknologi, Seni dan Budaya, dan olahraga tingkat kota, provinsi, nasional dan/atau internasional kategori Juara 1-3, paling lama 2 tahun. sebelum pengajuan beasiswa.

c. Tugas Akhir

1) mengunggah Surat keterangan telah mengajukan tugas akhir yang diketahui oleh Perguruan Tinggi, dan
2) Belum pernah menerima beasiswa tugas akhir sebelumnya.

d. Khusus Keluarga Miskin

1) beasiswa hanya diberikan untuk jenjang Diploma III, Diploma IV dan Strata 1;
2) mengunggah (upload) transkrip nilai IPK minimal 2,75 (dua koma tujuh lima); dan
3) mengunggah fotokopi kartu keluarga sejahtera yang disahkan oleh Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat atau surat keterangan dari Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat bahwa yang bersangkutan masuk dalam Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE), Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan/atau Indikator Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Khusus Penyandang Disabilitas

1) beasiswa hanya diberikan untuk jenjang Diploma III, Diploma IV dan Strata 1;
2) mengunggah (upload) transkrip nilai IPK minimal 2,75 dan
3) mengunggah kartu penyandang disabilitas yang disahkan oleh Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat atau surat keterangan penyandang disabilitas dari Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat.

Penghafal Al-Qur’an (Hafida/Hafidzah)

1) mengunggah (upload) transkrip nilai IPK minimal 2,75
2) mengunggah Sertifikat/syahadah minimal 5 Juz dari Lembaga terkait atau Lembaga Penyelenggara Pendidikan Al-Qur’an. []

Share This Article
Exit mobile version